Loading...

Danau Suoh

Danau Suoh
  • 20 December 2024
  • KHOYUN MUKHIFID
  • Atraksi Wisata

Danau Suoh

Saat menginjakkan kaki ke Danau Suoh, kamu bisa melihat penampakan tiga danau yang memiliki pesona masing-masing. 

Sejauh mata memandang, pemandangannya cantik karena airnya tenang berwarna biru kecoklatan dan terdapat hamparan savana yang hijau. Udara dilingkungan danau ini pun sejuk karena Danau Suoh memang berada di ketinggian 1.200mdpl. 

Mendatangi danau ini bisa menjadi aktifitas "Healing" bagi kamu yang sudah bosan dengan aktifitas sehari-hari yang begitu-gitu saja.

Artikel ini akan membawa kamu untuk mengetahui lebih lanjut seputar Danau Suoh mulai dari daya tarik alam nya hingga jam operasional buka nya.

Seperti disebutkan sebelumnya, terdapat tiga danau yang berada di Kecamatan Suoh Kabupaten Lampung Barat dengan keindahan yang berbeda-beda yakni danau minyak, danau asam dan danau lebar. 

Danau Minyak, sesuai dengan namanya memiliki permukaan air yang memang tampak seperti minyak dengan dataran tinggi yang bisa dijadikan spot berfoto. Danau minyak juga menjadi tempat berkumpulnya ratusan burung belibis. 

Kedua, danau asam. Danau asam dinamakan asam karena rasa dari air danau yang agak asam. Disini juga pengunjung dapat berfoto dengan view jembatan bambu dan savana hijau. 

Terakhir danau lebar. Keunikan nya terlihat dari airnya yang jernih jika dilihat dari jarak yang dekat, akan tetapi berwarna biru seperti laut jika disaksikan dari kejauhan. Uniknya, di danau lebar ini terdapat pulau yang berada di tengah danau. Pulau yang oleh masyarakat setempat menyebutnya dengan Pulau Lebar yang dipenuhi oleh pepohonan.

Biasanya pengunjung ramai pada saat hari libur dan libur nasional

Jam Operasional

HariJam BukaJam Tutup
Senin08:0018:00
Selasa08:0018:00
Rabu08:0018:00
Kamis08:0018:00
Jumat08:0018:00
Sabtu08:0018:00
Minggu00:0018:00
Lainnya